Welcome

***Selamat datang di blog resmi Sofian Siregar*** Semoga blog ini bermanfaat. Mohon maaf kalau ada kata yang salah. Terimakasih telah berkunjung!

Saturday, February 28, 2015

Ilmu Pengetahuan

Coretan Singkat: Mengenal Ilmu Pengetahuan
Pengetahuan adalah kumpulan fakta-fakta yang saling berkaitan satu sama lain mengenai sesuatu hal tertentu. Ilmu adalah pengetahuan yang telah disistematika atau disusun secara teratur sesuai dengan bidang tertentu atau jelas batasan, sasaran, cara kerja dan tujuannya.

Ilmu Pengetahuan adalah:
* Suatu pengetahuan yang didasarkan pada kenyataan yang sungguh-sungguh terjadi.
* Kumpulan segala ilmu menjadi tunggal mencakup disiplin ilmu.
* Rangkuman akumulasi pengetahuan yang telah disistematika, logis dan sistematis.
* Karya manusia yang berusaha untuk mencari kebenaran tentang sesuatu.

Ada beberapa ciri dari Ilmu Pengetahuan:
1. Bersifat rasional, suatu aktivitas berpikir yan g berdasarkan kenyataan logis atau menurut logika.
2. Bersifat empiris, pengambilan kesimpulan dalam berpikir harus berdasarkan pengamatan atau penilaian panca indera manusia.
3. Bersifat umum, ilmu tidak bersifat individual, ilmu bersifat terbuka dan dapat digunakan oleh siapa saja. Kebenaran yang dihasilkan oleh ilmu dapat diverifikasi dan dapat ditinjau oleh peninjau ilmu (hanya yang memiliki hak untuk kompetensi seperti itu).
4. Bersifat akumulatif, ilmu pengetahuan yang berkembang pada saat ini, hasil masa lampau dan harus dikembangkan pada masa yang akan datang.

Jenis-Jenis Ilmu Pengetahuan
1. Berdasarkan Sasaran
*Ilmu Pengetahuan Sosial, ilmu pengetahuan kehidupan bersama manusia dengan sesamanya yaitu kehidupan sosial. Yang termasuk dalam rumpun pengetahuan sosial adalah ekonomi, politik, antropologi budaya dll.
*Ilmu Pengetahuan Alam, mempelajari gejala-gejala alam baik hayati maupun nonhayati.
*Humaniora (Ilmu Pengetahuan Budaya), mempelajari tentang rohani atau manifestasi spritual dari kehidupan bersama manusia.

2. Berdasarkan Pengamatan
*Pure Science (Ilmu Murni), Tujuannya untuk mengadakan penelitian dimana penelitian itu ditujukan untuk memenuhi hasrat guna mengetahui yang lebih jelas dari sebelumnya masih belum jelas. Contoh: Sosiologi, Astronomi, Ekonomi, Matematika dll.
*Applied Science (Ilmu Terapan), penelitian secara sadar untuk meningkatkan kebahagiaan menusia yang sudah diketahui sebelumnya. Contoh: Teknik, Navigasi, Farmasi, Administrasi, dll.


No comments:

Post a Comment

Silahkan berikan komentar dengan baik!